gugur gunung karangmojo
24 Januari 2017 10:14:21 WIB
bejiharjo-karangmojo.desa.id - Berawal dari kegelisahan warga dusun Karangmojo Desa Bejiharjo tentang akan dimintanya kembali bangungan yang selama puluhan tahun digunakan untuk balai dusun dan balai serbaguna pedukuhan Karangmojo maka seluruh warga dusun Karangmojo sepakat untuk segera mencari lahan untuk pembangunan balai dusun.
Melihat kondisi warga yang semakin gigih untuk segera mempunyai balai dusun, akhirnya timbulah kesadaran salah satu keluarga warga dusun Karangmojo untuk mewakafkan sebidang tanahnya agar digunakan untuk balai dusun.
“Kami akan memnyerahkan sebidang tanah di pekarangan belakang rumah kami untuk di jadikan balaidusun,,” tutur Sanggit selaku wakil dari keluarga yang mewakafkan tanah. Sebidang tanah yang akan diwakafkan ini terletak di RT 07 RW 12, tepatnya berada di tengah dusun Karangmojo yang terdiri dari 12 RT sehingga seluruh warga dusun karangmojo akan mudah menjangkau tempat ini.
Menindaklanjuti penuturan Sanggit akhirnya Minggu (22/01/2017), dukuh dan ketua LPMP Karangmojo segera mengajak seluruh warga dusun Karangmojo untuk bergotongroyong mulai membersihkan lahan yang diserahakan, meski belum ada serah terima secara resmi.
Dengan semangat gotong toyong dan kegigihan warga Karangmojo, akhirnya tidak sampai setengah hari lahan itu sudah terlihat bersih, pohon-pohon kecil dan semak belukar sudah dibersihkan untuk mempersiapkan langkah selanjutnya dalam pembangunan balai dusun ini.
Ketua LPMP dusun Karangmojo menegaskan bahwa akan selalu berkoordinasi dengan dukuh dan tokoh masyarakat di Karangmojo. Kesadaran masyarakat Karangmojo dalam berswadaya sangat patut untuk diacungi jempol baik itu swadaya masyarakat dalam bentuk tenaga maupun keuangan.
Kontributor : Tri Winarsih
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Perkal LPJ Realisasi APBKal Tahun 2023
- Pengumuman Petugas Pengolahan Data Prodeskel
- Babonisasi untuk Pencegahan Stunting dari KKN UGK
- Peraturan Kalurahan Bejiharjo tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Kalurahan Tahun Anggaran 2024
- Penyaluran Bantuan 100 Paket Sembako untuk Warga Bejiharjo dari Maa International Australia-YWMI
- Peraturan Kalurahan Bejiharjo tentang Laporan Pertanggungjawaban Realisasi Anggaran Pendapatan dan B
- Peraturan Kalurahan tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Kalurahan Bejiharjo Tahun 2023