Jumpa Pers Pemkab Gunungkidul dengan Forum Wartawan Wisanggeni Gunungkidul

09 Februari 2017 23:03:11 WIB

bejiharjo-karangmojo.desa.id – Bupati Gunungkidul Hj. Badingah S.Sos. dalam Jumpa Pers antara Pemerintah Kabupaten Gunungkidul dengan Forum Wartawan Wisanggeni Gunungkidul menyampaikan ucapan terima kasih kepada rekan media yang telah mendukung dan memberitakan pembangunan, kondisi sosial dan warta lainnya yang ada di Gunungkidul.

“Mari kita bersama-sama membangun dan memajukan Gunungkidul antara Pemkab dan media yang bisa memberikan motivasi dan kritikan dalam pembangunan di Gunungkidul,” pesan Badingah dalam sambutannya.

Selain Bupati Gunungkidul, turut hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Gununungkidul Dr. Immawan Wahyudi MH, Sekretaris Daerah Ir. Drajat Ruswandono, Kapala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Miskan SH, dan sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lainnya serta beberapa rekan media baik lokal maupun nasional.

Dalam pertemuan yang dilaksanakan di Pendopo Sekretariat Kelompok Sadar Wisata "Goa Tanding", Padukuhan Gelaran 2, Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo pada Rabu (8/2/2017) tersebut juga membahas tentang Struktur Organisasi dan Tata Kerja (SOTK), Pengisian Jabatan Eselon II, Laporan Hasil Evaluasi AKIP Menpan – RB, pemberdayaan masyarakat di pariwisata dengan multi sektor untuk pariwisata terkemuka dan berbudaya.

Terpisah saat ditanya mengenai pengisian jabatan eselon II, Badingah mengatakan bahwa pengisian kepala OPD yang baru paling lama 3 bulan dan saat ini panitia seleksi (pansel) sudah terbentuk dan akan segera berkoordinasi dengan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

Pansel ini nantinya akan melakukan seleksi terbuka dan akan menentukan minimal 3 calon peserta yang memenuhi syarat untuk disampaikan kepada bupati, dan bupati akan menentukan salah satu diantaranya.

“Jika pendaftar lelang kurang dari 3 orang, akan diperpanjang untuk setiap OPD,” jelas Drajat Ruswandono.

Dilanjutkan oleh Drajat jika pengisian tersebut dilakukan melalui lelang jabatan terbuka dengan syarat pejabat eselon III golongan IVa yang telah menjabat di dua OPD sekurang-kurangnya memiliki masa pensiun 1 tahun.

Saat ini masih ada 8 pejabat eselon II untuk pimpinan tertinggi pratama di 8 OPD yang masih kosong yaitu Kepala Dinas Kebudayaan, Kepala Dinas Kominfo, Kepala Dinas Pertahanan dan Tata Ruang, Kepala Dinas Pelayanan Terpadu dan Penanaman Modal, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah, Kepala Dinas Satpol PP, Kepala Dinas Kesbang dan Linmas serta Kepala Badan Lingkungan Hidup.

Bupati Badingah juga menyampaikan keberhasilan yang diraih pada akhir tahun 2016 sampai awal 2017 yaitu penghargaan Wahana Tata Nusagraha bidang lalu lintas dari Kementrian Perhubungan serta penghargaan dari Kementrian PAN dan RB tentang prestasi dalam akuntabilitasi kinerja 2016 dengan predikat nilai B (Baik)

Kontributor : Sugeng Riyanto

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

LP2A BEJIHARJO

Kunjungi Website

Pulsa dan PPOB Bejiharjo

Kunjungi Website

Cek Permohonan E-KTP

Cek Status Permohonan KTP

Kabar Desa Bejiharjo