PKK Ikut Tingkatkan Ekonomi Keluarga Melalui UP2K

16 Oktober 2017 14:18:55 WIB

bejiharjo-karangmojo.desa.id - PKK ikut ambil peran dalam meningkatkan perekonomian keluarga, di antaranya melalui Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K). Salah satunya, dengan memanfaatkan modal usaha dari kelompok khusus/poksus UP2K. UP2K-PKK adalah segala kegiatan ekonomi yang diusahakan oleh keluarga baik secara perorangan maupun kelompok yang modalnya berasal dari swadaya masyarakat, bantuan pemerintah, swasta, serta sumber lain yang sah dan tidak mengikat.

Tujuan didirikannya UP2K adalah untuk memperkuat kelompok-kelompok usaha kecil menengah dalam mengelola dan menumbuh-kembangkan usaha ekonomi untuk meningkatkan pendapatan keluarga.

Kegiatan UP2K PKK Desa Bejiharjo yang berkembang saat ini adalah usaha simpan pinjam yang dikelola oleh kelompok pelaksana yang berada di pedukuhan. Setiap 3 bulan sekali Poklak akan melaporkan perkembangan simpan pinjam kepada poksus (kelompok Khusus).

Diawali dengan subsidi modal dari APBD sebesar Rp. 4.200.000 dan modal dari Alokasi Dana Desa sebesar Rp.14.000.000 sampai sekarang sudah berkembang menjadi 70 jutaan.

Sabtu (14/10/2017), UP2K PKK Desa Bejiharjo mendapatkan kunjungan monitoring dari PKK Kabupaten Gunungkidul.

UP2K PKK Desa Bejiharjo merupakan program kerja PKK Pokja 2, hingga kini telah memiliki 34 kelompok pelaksana yang berada di 20 Pedukuhan di Desa Bejiharjo.

Sasaran utama program UP2K PKK tersebut adalah keluarga-keluarga yang berpenghasilan rendah yang telah memiliki kegiatan usaha yang tergabung dalam kelompok.program UP2K PKK.

Kontributor : Tri Winarsih

 



Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

LP2A BEJIHARJO

Kunjungi Website

Pulsa dan PPOB Bejiharjo

Kunjungi Website

Cek Permohonan E-KTP

Cek Status Permohonan KTP

Kabar Desa Bejiharjo