Usai Dikukuhkan, Camat Karangmojo Beri Pembinaan Kampung KB Bulu

09 November 2017 09:55:41 WIB

bejiharjo-karangmojo.desa.id - Setelah sepekan yang lalu dikukuhkan oleh Bupati Gunungkidul di Bangsal Sewoko Projo, Kampung KB Pedukuhan Bulu mendapat pembinaan dari Camat Karangmojo, Drs. Wastana.

Pada kesempatan ini para kader dan pengurus kampung KB Pedukuhan Bulu diberi pengarahan dan pembinaan tentang apa itu Kampung KB.

Pembinaan ini tidak hanya dihadiri oleh Camat namun juga perwakilan dinas-dinas terkait seperti Dinas Pertanian, KUA dan Puskesmas.

Maksud pembinaan ini juga tidak hanya untuk mensosialisasikan dan meningkatkan penggunaan alat kontrasepsi namun juga diharpakan Kampung KB Pedukuhan Bulu bisa lebih maju dan berkembang dengan senantiasa berkerja sama dengan dinas-dinas terkait.

"Semoga tahun 2018 Pedukuhan Bulu lebih maju disegala bidang, pendidikan, keagamaan, maupun infarastruktur lainnya" tutur Wastana.

kontributor : Agung Subekti

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

LP2A BEJIHARJO

Kunjungi Website

Pulsa dan PPOB Bejiharjo

Kunjungi Website

Cek Permohonan E-KTP

Cek Status Permohonan KTP

Kabar Desa Bejiharjo