Mutiara Yang Terpendam

22 Agustus 2019 13:57:10 WIB

Bejiharjo_Karangmojo, Bhabinkamtibmas Desa Bejiharjo bersama Rombongan Polwan Polres Gunungkidul melaksanakan kegiatan silahturahmi kepada masyarakat berkebutuhan khusus ( Difabel ) pada hari Selasa, 20 Agustus 2019 pukul 11.30. Kunjungan tersebut dalam rangka silahturahmi dan perayaan  HUT Polwan ke 71 tahun 2019.

Pada kesempatan ini rombongan Polwan Polres Gunungkidul bersilaturahmi ke rumah ibu Ngadinem, di Padukuhan Grogol 5 Rt 05/05 Desa Bejiharjo. Ibu Ngadinem memiliki anak yang  menyandang Tuna Rungu dan Tuna Wicara. Namun di balik semua kekurangan itu anak tersebut memiliki kelebihan dan bakat yang luar biasa.. Anak tersebut bernama Rofita Sari Rahayu (23 tahun ) atau biasa disapa Ayu. Gadis tersebut memiliki kelebihan  dalam seni rupa dan seni karya. Hasil karyanya berupa Wayang Sodo ( wayang yang terbuat dari lidi ), Lukisan dan Kaligrafi. Selain itu, Ayu juga pernah tampil di TVRI.

Diakhir penghujung, rombongan memberikan tali asih untuk keluarga Ayu.

Setiap tahun Desa Bejiharjo juga menganggarkan untuk difabel di APBDes.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

LP2A BEJIHARJO

Kunjungi Website

Pulsa dan PPOB Bejiharjo

Kunjungi Website

Cek Permohonan E-KTP

Cek Status Permohonan KTP

Kabar Desa Bejiharjo