Pembangunan Jalan Usaha Tani di Grogol 3

17 Oktober 2019 13:30:31 WIB

Bejiharjo_Karangmojo, Tahun 2019 Desa Bejiharjo menganggarkan pembangunan jalan usaha tani di Padukuhan Grogol 3. Jalan usaha tani atau jalan pertanian merupakan prasarana transportasi pada kawasan pertanian (tanaman pangan, hortikultura, perkebunan rakyat, dan peternakan) untuk memperlancar mobilitas alat dan mesin pertanian, pengangkutan sarana produksi menuju lahan pertanian, dan mengangkut hasil produk pertanian dari lahan. Pembangunan jalan usaha tani tersebut menggunakan Dana Desa sebesar Rp  84.941.500,00. Pembangunan jalan usaha tani ( JUT ) merupakan program Padat Karya Tunai Desa ( PKTD ) yang merupakan salah satu upaya Pemerintah dalam memajukan pembangunan dan perekonomian di desa yang dibawahi oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi ( Kemendes PDTT ).

Ada lima kerangka model yang dilakukan Pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, antara lain :

  1. PKTD ditujukan bagi masyarakat kurang mampu yang tinggal di pedesaan
  2. Program ini dilaksanakan demi menciptakan kegiatan yang berdampak pada peningkatan pendapatan tanpa sepenuhnya menggantikan pekerjaan yang lama
  3. Program ini bertujuan menyediakan lapangan kerja sementara
  4. Mekanisme dalam penentuan upah dan pembagian upah dibangun secara partisipatif dalam musyawarah desa sehingga lebih adil dan transparan
  5. Program ini difokuskan pada pembangunan prasarana dan sarana pedesaan atau pendayagunaan sumber daya alam secara lestari berbasis pemberdayaan masyarakat.

Pelaksanaan Padat Karya Tunai Desa Pembangunan Jalan Usaha Tani di Grogol 3 dilaksanakan selama 5 minggu dengan jumlah pekerja 70 orang. Dengan target lebar jalan 3 meter dan panjang jalan 420 meter. Diharapkan pembangunan JUT di Grogol 3 bisa memberikan dampak positif bagi para petani, dan bisa dimanfaatkan dengan sebaik - baiknya. Sehingga para petani yang awalnya kesulitan mengangkut hasil pertanian ataupun pupuk kandang, dengan adanya JUT bisa lebih mudah dalam mengangkut hasil pertanian tersebut.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

LP2A BEJIHARJO

Kunjungi Website

Pulsa dan PPOB Bejiharjo

Kunjungi Website

Cek Permohonan E-KTP

Cek Status Permohonan KTP

Kabar Desa Bejiharjo